GORONTALO – Keberhasilan ratusan mahasiswa UNG menyelesaikan program Pendidikan Profesi Guru dengan pencapaian akademik yang baik, mendapatkan apresiasi dari Rektor UNG Prof. Dr. Ir. Eduart Wolok, S.T., M.T. Ucapan selamat keberhasilan disampaikan langsung rektor kepada ratusan lulusan melalui video call, disela-sela kegiatan prosesi pengukuhan guru profesional pendidikan PPG dalam jabatan periode IV tahun 2024.
“Selamat atas bekerhasilan meraih gelar guru profesional serta sebagai alumni program PPG UNG. Keberhasilan ini patut kita syukuri bersama sebagai sebuah pencapaian membanggakan, dalam rangka mendorong perkembangan dunia pendidikan kita,” ujar rektor.
Pengukuhan ini kata rektor merupakan salah satu bukti nyata dari komitmen UNG, dalam mendidik serta mencetak tenaga pendidik yang kompeten dan berkualitas. Rektor menaruh harapan besar kepada ratusan guru profesional yang dilahirkan UNG, agar dapat menjadi guru yang berkompeten dengan ikut berkontribusi maksimal dalam rangka peningkatan kualitas pendidikan di Indonesia.
“Dengan dikukuhkannya lulusan UNG sebagai Guru Profesional, kami berharap mereka dapat memberikan kontribusi nyata dalam peningkatan kualitas pendidikan di Indonesia khususnya dalam menyongsong bonus demografi dalam beberapa tahun mendatang," pungkas rektor. (**)
Apel dalam rangkaian peringatan hari lahir UNG
.
Kegiatan UNG bersholawat dilaksanakan pukul 19.15 WITA.
.
Established
In
as STKIP N. Gorontalo
Student
body
from 27 province
Number of
Lecturers
from 85 majors
University
rank
at BLU Category
Keseluruhan
Hari Ini
Kemarin