Prosesi Wisuda Periode Juni Dilaksanakan Secara Luring

Oleh: Abdul Wahid Rauf . 27 Juni 2022 . 08:32:20

GORONTALO – Kabar gembira untuk para calon wisudawan Universitas Negeri Gorontalo yang akan mengikuti prosesi wisuda periode bulan Juni 2022, karena pada prosesi wisuda pertengahan tahun akan dilaksanakan secara luring.

“Setelah selama kurang lebih dua tahun prosesi wisuda dilaksanakan secara drive thru, UNG akan kembali menerapkan prosesi wisuda secara luring. Ini merupakan wisuda luring pertama kalinya semenjak pandemi covid-19,” ungkap Wakil Rektor Bidang Akademik Dr. Harto Malik, M.Hum saat memimpin rapat persiapan pelaksanaan wisuda beberapa waktu lalu.

Prosesi wisuda secara luring kata Harto, akan dilaksanakan pada tanggal 30 Juni 2022 yang dipusatkan di Auditorium UNG. Nantinya prosesi wisuda periode Juni akan mengukuhkan 1142 wisudawan dari 10 fakultas dan pascasarjana.

“Dikarenakan banyaknya wisudawan, maka prosesi wisuda akan dilaksanakan dalam 2 sesi yakni sesi pagi dan siang. Untuk sesi pagi akan diikuti 581 wisudawan dan sesi siang 561 wisudawan,” jelas Harto.

Meskipun wisuda telah dilaksanakan secara luring, Harto menghimbau kepada peserta wisuda maupun para pendamping untuk memperhatikan pelaksanaan protokol kesehatan sebagai upaya membentengi diri dari penyebaran covid-19. (**)

Agenda

9 September 2024

Apel Bersama Civitas Akademika UNG

Apel dalam rangkaian peringatan hari lahir UNG

23 Agustus 2024

Coaching dan Pelepasan Peserta UNG Mengajar Terintegrasi Membangun Desa

.

23 Mei 2024

UNG Bersholawat

Kegiatan UNG bersholawat dilaksanakan pukul 19.15 WITA.

23 Januari 2024

Lokakarya Penyusunan Rencana Kerja Program dan Anggaran UNG Tahun 2024

.

Established
In

1993

as STKIP N. Gorontalo

Student
body

22350

from 27 province

Number of
Lecturers

894

from 85 majors

University
rank

13

at BLU Category

Keseluruhan

0

Hari Ini

0

Kemarin

0