Pengembangan 4 Pilar UNG Bakal Terus Digenjot

Oleh: Abdul Wahid Rauf . 5 Januari 2016 . 17:56:00

 

GORONTALO – Dengan semangat baru dalam memasuki awal tahun 2016, sejumlah target telah ditetapkan Rektor Universitas Negeri Gorontalo Prof. Dr. Syamsu Qamar Badu, M.Pd, dalam upaya menggenjot 4 pilar pengembangan kampus merah maron, menuju kampus yang berkualitas dan unggul.

“Untuk tahun ini ada beberapa target yang ingin bisa kita capai bersama sebagai strategi untuk menggenjot pengembangan pilar yakni Penjaminan Mutu, Keterampilan Mahasiswa, Kerjasama dan Inovasi, serta Penataan Lingkungan,” ungkap Rektor saat memberikan arahan pada apel perdana awal tahun 2016 civitas akademika UNG, Senin (4/1).

Salah satu target utama Rektor dalam pengembangan pilar quality assurance (Penjaminan Mutu) yakni, menargetkan tidak ada lagi prodi yang bernaung di UNG memperoleh akreditasi C, dan seluruhnya harus mampu meraih akreditasi terbaik minimal B. Untuk itu, Rektor mengharapkan seluruh unsur terkait dapat sesegera mungkin melakukan persiapan khususnya borang akreditasi.

“Bulan maret nanti, diharapkan seluruh prodi yang berakreditasi C borangnya sudah terkirim. Olehnya saya mengharapkan seluruh unsur terkait dapat berperan aktif dalam menyukseskan target akreditasi ini,” ungkap Rektor.

Terkait pengembangan Softskill (Keterampilan Mahasiswa), Rektor meminta kepada bidang kemahasiswaaan untuk dapat menggenjot lagi program wirausaha mahasiswa baik itu meliputi pembinaan keahlian, maupun kerjasama program wirausaha dengan sejumlah instansi perbankan.

“Peluang kerjasama dengan sejumlah instansi harus dapat manfaatkan sebaik-baiknya, dalam pembinaan maupun bantuan modal usaha mahasiswa,” terangnya.

Selain itu, pada tahun ini juga Rektor berharap seluruh fakultas dapat semakin menggeliat dalam menjalin kerjasama diberbagai bidang, baik itu didalam negeri maupun luar negeri. Karena kerjasama kata Rektor, merupakan gerbang utama untuk semakin mengembangkan kampus dimasa mendatang.

“Penataan landscape kampus juga tidak luput dari target kita ditahun 2016, dan Insya Allah pembangunan kampus baru juga akan dimulai pada tahun ini juga,” pungkas Rektor. (wahid)

Agenda

9 September 2024

Apel Bersama Civitas Akademika UNG

Apel dalam rangkaian peringatan hari lahir UNG

23 Agustus 2024

Coaching dan Pelepasan Peserta UNG Mengajar Terintegrasi Membangun Desa

.

23 Mei 2024

UNG Bersholawat

Kegiatan UNG bersholawat dilaksanakan pukul 19.15 WITA.

23 Januari 2024

Lokakarya Penyusunan Rencana Kerja Program dan Anggaran UNG Tahun 2024

.

Established
In

1993

as STKIP N. Gorontalo

Student
body

22350

from 27 province

Number of
Lecturers

894

from 85 majors

University
rank

13

at BLU Category

Keseluruhan

0

Hari Ini

0

Kemarin

0