Menggali Kemampuan Debat Bahasa Inggris Mahasiswa Lewat NUDC

Oleh: Abdul Wahid Rauf . 9 Juni 2022 . 09:25:31

GORONTALO – Untuk memberikan wadah kepada mahasiswa guna unjuk kemampuan dalam hal debat berbahasa inggris, UNG melalui bidang kemahasiswaan menggelar National University Debating Championship (NUDC) tingkat Universitas.

NUDC tahun 2022 kata penitia Titien Fatmawaty Mohammad, S.Pd, M.App Ling, akan mempertemukan 12 tim perwakilan dari seluruh fakultas di UNG, untuk saling unjuk kemampuan berdebat dengan menggunakan bahasa inggris.

“Selain kemampuan bahasa inggris, poin penilaian meliputi pemikiran kritis mahasiswa dalam menyikapi sebuah isu serta metode yang digunakan saat berdebat,” ungkap Titien.

Menurut Titien dalam NUDC tingkat Universitas akan memilih tim terbaik yang akan masuk pada sesi final, untuk kemudian dipilih siapa yang menjadi tim terbaik serta best speaker satu, dua dan tiga.

“Mahasiswa terbaik pada kompetisi ini nantinya akan menjadi wakil UNG, untuk berkompetisi pada NUDC tingkat wilayah. Jika berhasil menjadi yang terbaik di tingkat wilayah selanjutnya mereka berkompetisi pada NUDC tingkat Nasional,” tandasnya. (**)

Agenda

9 September 2024

Apel Bersama Civitas Akademika UNG

Apel dalam rangkaian peringatan hari lahir UNG

23 Agustus 2024

Coaching dan Pelepasan Peserta UNG Mengajar Terintegrasi Membangun Desa

.

23 Mei 2024

UNG Bersholawat

Kegiatan UNG bersholawat dilaksanakan pukul 19.15 WITA.

23 Januari 2024

Lokakarya Penyusunan Rencana Kerja Program dan Anggaran UNG Tahun 2024

.

Established
In

1993

as STKIP N. Gorontalo

Student
body

22350

from 27 province

Number of
Lecturers

894

from 85 majors

University
rank

13

at BLU Category

Keseluruhan

0

Hari Ini

0

Kemarin

0