Tingkatkan Kompetensi Individu, 45 Mahasiswa UNG Terjun Ke Dunia Kerja Melalui Program MSIB 7

Oleh: Abdul Wahid Rauf . 11 September 2024 . 08:42:33

GORONTALO - Sebanyak 45 mahasiswa Universitas Negeri Gorontalo (UNG) telah terpilih untuk mengikuti program Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) Angkatan 7, yang merupakan bagian dari Kampus Merdeka. Program ini memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk merasakan langsung pengalaman kerja di berbagai perusahaan dan lembaga, guna meningkatkan kompetensi individu serta mempersiapkan diri memasuki dunia kerja yang semakin kompetitif.

Sebekum mengikuti program MSIB 7, mahasiswa diberikan pembekalan oleh LPMPP agar memiliki bekal dan persiapan selama mengikuti program tersebut dalam beberapa bulan kedepan. Pembekalan sekaligus pelepasan mahasiswa Magang dan Studi Independen Bersertifikat dibuka langsung oleh Wakil Rektor Bidang Akademik Dr. Abdul Hafidz Olii, M.Si dan dihadiri Kepala LPMPP UNG yang diwakili oleh Kepala Pusat Teknologi Pembelajaran dan Sumber Belajar Dr. Jemmy Pakaja, M.Kom serta dihadiri oleh Kepala Pusat MBKM UNG sekaligus Koordinator PT MSIB UNG Abdulrahim Maruwae, SE., M.Si. 

Kepala Pusat Merdeka Belajar Kampus Merdeka UNG Abdulrahim Maruwae, SE. M.Pd melaporkan ada sebanyak 45 mahasiswa Universitas Negeri Gorontalo yang dinyatakan lolos program Magang dan Studi Independen Bersertifikat dengan sebaran sebanyak 31 mahasiswa Magang dan 14 mahasiswa Studi Independen. 45 mahasiswa yang dinyatakan lolos ini berasal dari 5 fakultas yang berasal dari 14 program studi.

Dalam sambutan Rektor yang disampaikan oleh Wakil Rektor Bidang Akademik Dr. Abdul Hafidz Olii, M.Si, mahasiswa diminta untuk menyesuikan dengan kondisi di daerah lokasi mitra. Adapun lokasi mitra tersebar di berbagai pulau yang ada di Indonesia, sehingga Hafidz meminta mahasiswa untuk dapat menyesuaikan dengan kondisi mitra dan melaksanakan Magang dan Studi Independen Bersertifikat dengan baik dan dapat menyelesaikan program sampai dengan selesai.

"Kami berharap mahasiswa dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk mengembangkan keterampilan, jaringan, dan pengetahuan praktis yang akan berguna di dunia kerja nantinya," ujar Hafidz.

Program Magang dan Studi Independen Bersertifikat merupakan salah satu program flagship Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang diluncurkan oleh Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Nadiem Anwar Makariem, B.A., M.B.A. pada tahun 2020 silam. Program Kampus Merdeka saat ini dibawah naungan Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswa dibawah Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset dan Teknologi. Saat ini program Magang dan Studi Independen Bersertifikat sudah memasuki angkatan ke 7.

Agenda

9 September 2024

Apel Bersama Civitas Akademika UNG

Apel dalam rangkaian peringatan hari lahir UNG

23 Agustus 2024

Coaching dan Pelepasan Peserta UNG Mengajar Terintegrasi Membangun Desa

.

23 Mei 2024

UNG Bersholawat

Kegiatan UNG bersholawat dilaksanakan pukul 19.15 WITA.

23 Januari 2024

Lokakarya Penyusunan Rencana Kerja Program dan Anggaran UNG Tahun 2024

.

Established
In

1993

as STKIP N. Gorontalo

Student
body

22350

from 27 province

Number of
Lecturers

894

from 85 majors

University
rank

13

at BLU Category

Keseluruhan

0

Hari Ini

0

Kemarin

0