GORONTALO - Prestasi membanggakan dalam akreditasi Program Studi (Prodi), berhasil diukir Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK) UNG diawal tahun 2017. Meski baru seumur jagung, Fakultas yang dinahkodai oleh Dr. Abdul Hafidz Olii, M.Si, mampu mengantarkan Prodi Teknologi Hasil Perikanan (THP) memperoleh capaian akreditasi terbaik yakni A.
Ketua Prodi THP Lukman Mike, S.Pi, M.Si saat diwawancarai di ruang kerjanya, Selasa (3/1), menuturkan, berdasarkan hasil visitasi yang dilakukan BAN-PT pada bulan September kemarin, Prodi THP dianggap layak untuk menyandang akreditasi A.
"Alhamdulillah Prodi THP mampu menjadi satu-satunya Prodi, yang pada akreditasi tahun 2016 kemarin mampu mencatatkan loncatan akreditasi yang sebelumnya C menjadi A," ungkap Lukman.
Menurut Lukman, dalam perjuangan mewujudkan Akreditasi A untuk Prodi THP tersebut tidaklah mudah. Proses persiapan Borang dan bukti fisik untuk keperluan visitasi dilakukan sejak jauh hari. Terlebih berstatus sebagai Prodi yang sebelumnya masih terakreditasi C, membuat target yang diemban menjadi cukup sulit.
"Namun berkat dukungan dan komitmen dari seluruh elemen Prodi, Fakultas bahkan pimpinan Universitas, Prodi THP mampu menorehkan pencapaian Akreditasi yang membanggakan," ujarnya.
Dekan FPIK Dr. Abdul Hafidz Olii, M.Si, mengungkapkan, dalam agenda reakreditasi Prodi THP merupakan salah satu Prodi yang memang ditargetkan untuk mampu meraih akreditasi A. Ini karena kualitas yang dimiliki Prodi tersebut memang dianggap layak untuk terakreditasi A.
"Berdasarkan hasil penilaian assesor ekternal, Prodi THP dianggap layak untuk terakreditasi A. Dan Alhamdulillah penilaian assesor tersebut mampu kita buktikan," terang Dr. Hafidz.
Sementara itu Rektor UNG Prof. Dr. Syamsu Qamar Badu, M.Pd, memuji pencapaian Akreditasi A oleh Prodi THP. Diakuinya, target lompatan akreditasi dari C ke A kepada sejumlah Prodi merupakan keinginan yang sulit, bahkan Rektor mengganggap dalam mewujudkannya membutuhkan kerja keras serta keajaiban.
"Prodi THP berhasil membuktikan bahwa dengan Komitmen, kepercayaan dan konsistensi target yang sulit mampu kita capai. Dan pencapaian Akreditasi A ini menjadi salah satu hadiah tahun baru yang sangat menggembirakan untuk kita semua," tandas Prof. Syamsu. (wahid)
Apel dalam rangkaian peringatan hari lahir UNG
.
Kegiatan UNG bersholawat dilaksanakan pukul 19.15 WITA.
.
Established
In
as STKIP N. Gorontalo
Student
body
from 27 province
Number of
Lecturers
from 85 majors
University
rank
at BLU Category
Keseluruhan
Hari Ini
Kemarin