GORONTALO – Dalam mempersiapkan diri menyongson akreditasi di level internasional, jurusan keperawatan Fakultas Olahraga dan Kesehatan terus melakukan penyempurnaan kurikulum pendidikan untuk mahasiswa. Salah satunya dengan menggelar mengadakan Focus Group Discussion (FGD) dengan tema Implementasi Kurikulum Prodi Keperawatan Berbasis OBE Menuju Akreditasi Internasional, Senin (28/10).
FGD melibatkan dosen keperawatan, tenaga kependidikan (Tendik), serta tenaga laboratorium (Laboran), yang semua berpartisipasi aktif dalam diskusi untuk meningkatkan kualitas kurikulum berbasis Outcome-Based Education (OBE) demi mencapai akreditasi internasional.
Dekan FOK melalui wakil dekan bidang akademik Dr. Nasrun Pakaya, S. Kep., Ns., M. Kep., mengungkapkan penyesuaian serta penyempurnaan kurikulum, menjadi sangat penting dalam mendorong pencapaian target akreditasi internasional untuk prodi keperawatan.
“Keperawatan merupakan salah satu prodi unggulan di FOK, dinilai memiliki potensi besar dan kesiapan untuk menjadi perintis akreditasi internasional. Karena apa yang dimiliki saat ini sudah cukup layak untuk memperoleh pengakuan dalam bentuk akreditasi di level yang lebih tinggi,” ujarnya.
Nasrun berharap dengan adanya dukungan dari Belmawa, peningkatan kualitas kurikulum ini dapat menjadi contoh dan proyek percontohan yang akan memajukan profesionalitas dan standar akademik di bidang keperawatan.
Sementara itu Ketua Jurusan Keperawatan Nurdiana Djamaludin, S. Kep., Ns., M. Kep., menjelaskan bahwa FGD ini merupakan lanjutan dari serangkaian bimbingan teknis Belmawa yang telah diikuti sebelumnya sebanyak enam kali.
“FGS ini harus dapat dimanfaatkan untuk menghasilkan output berupa modul, mapping kurikulum, serta Rencana Pembelajaran Semester (RPS) yang sejalan dengan standar internasional berbasis OBE. Harapannya, hasil diskusi ini akan menjadi landasan bagi jurusan keperawatan untuk menyiapkan kurikulum yang mampu memenuhi standar global,” pungkasnya.
Apel dalam rangkaian peringatan hari lahir UNG
.
Kegiatan UNG bersholawat dilaksanakan pukul 19.15 WITA.
.
Established
In
as STKIP N. Gorontalo
Student
body
from 27 province
Number of
Lecturers
from 85 majors
University
rank
at BLU Category
Keseluruhan
Hari Ini
Kemarin