Perpustakaan UNG Beri Pendampingan Desa Penerima Bantuan Perpusnas RI

Oleh: Abdul Wahid Rauf . 18 April 2022 . 13:29:05

GORONTALO –  UPT Perpustakaan menugaskan tim pustakawan untuk melakukan pendampingan di 5 desa penerima bantuan dari Perpusnas RI. Pendampingan ini dilakukan di Kantor Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kab. Pohuwato dan perpustakaan desa yang berlokasi di Kab. Pohuwato, guna mendorong peningkatan kapasitas layanan perpustakaan desa.

Kepala UPT Perpustakaan Dr. Ismet Sulila, SE, M.Si, menyampaikan ada tiga agenda dalam kunjungan tim UPT Perpustakaan ini. "Tim kami mensosialisasikan pemanfaatan aplikasi belajar bahasa asing, tata kelola bahan pustaka serta optimalisasi INLISLite" jelas Ismet.

Ismet menambahkan bahwa kunjungan tersebut juga merupakan tindak lanjut dari Perjanjian Kerjasama antara UPT Perpustakaan UNG dengan Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kab. Pohuwato, serta Desa Binaan UNG di Banuroja.

Dalam kunjungan ini kata Ismet, UPT Perpustakaan menugaskan Dr. Abid sebagai narasumber dalam sosialisasi pemanfaatan aplikasi Duolingo untuk belajar bahasa asing; Alfian Zakaria sebagai narasumber dalam sosialisasi optimalisasi INLISLite, yang didampingi oleh Bahyudin, S.Sos, Rahmawaty Tulie, S.Hum dan Indriyati Duda, A.Ma.P. Diskusi terkait tata kelola perpustakaan lainnya dipandu langsung oleh Kepala UPT Perpustakaan, didampingi Praditya Desria Hamzah, SM, Sutrisna Pateda, S.Kom, Ismun Sulila, dan Melisawaty Pakaya.

"Harapan kami adalah perpustakaan desa bisa terus termanfaatkan sebagai sumber belajar sepanjang hayat oleh masyarakat sekitar, apalagi Perpusnas RI sudah menyerahkan berbagai bantuan, baik bahan pustaka maupun perangkat komputer untuk menunjang layanan di 5 perpustakaan desa di Pohuwato" pungkas Ismet.

Dengan meningkatnya kualitas insfrastruktur di perpustakaan desa ini, peningkatan SDM pustakawan menjadi hal penting untuk terus dilakukan. “UPT perpustakaan akan terus berkomitmen untuk turut serta melakukan pendampingan bagi pengembangan perpustakan-perpustakaan desa, khususnya di desa binaan UNG yang ada di Provinsi Gorontalo” tutup Ismet.

Agenda

9 September 2024

Apel Bersama Civitas Akademika UNG

Apel dalam rangkaian peringatan hari lahir UNG

23 Agustus 2024

Coaching dan Pelepasan Peserta UNG Mengajar Terintegrasi Membangun Desa

.

23 Mei 2024

UNG Bersholawat

Kegiatan UNG bersholawat dilaksanakan pukul 19.15 WITA.

23 Januari 2024

Lokakarya Penyusunan Rencana Kerja Program dan Anggaran UNG Tahun 2024

.

Established
In

1993

as STKIP N. Gorontalo

Student
body

22350

from 27 province

Number of
Lecturers

894

from 85 majors

University
rank

13

at BLU Category

Keseluruhan

0

Hari Ini

0

Kemarin

0