GORONTALO – Universitas Negeri Gorontalo memberikan santunan duka kepada salah satu mahasiswanya yang beberapa waktu lalu mengalami kecelakaan hingga berakibat meniggal dunia. Penyerahan santunan diberikan langsung Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan Dr. Fence Wantu, M.H kepada orang tua Febriyanto Hasan (Alm), Rabu (11/11), dengan disaksikan Kepala Biro BAAKPSI Dra. Masita Kadir, M.Pd serta perwakilan Asuransi Bumida Bumiputera.
Kepala Biro BAAKPSI Dra. Masita Kadir, M.Pd mengungkapkan, santunan yang diberikan kepada keluarga mahasiswa Fakultas Olahraga dan Kesehatan Febriyanto Hasan (Alm), merupakan dana polis asurasi yang sebelumnya dimintakan oleh UNG ketika melakukan pendaftaran sebagai mahasiswa baru tahun 2012. Dan asuransi tersebut kata Masita, dapat diklaim untuk mahasiswa yang mengalami musibah hingga meningal dunia.
“Dana asuransi sebesar RP. 10.000.000, merupakan hak dari Febriyanto Hasan (Alm), yang harus diberikan langsung kepada orang tua bersangkutan serahkan utuh tanpa ada potongan apapun,” terang Masita.
Sementara itu, Wakil Rektor III Dr. Fence Wantu, M.H mengatakan, penyerahan santunan asuransi ini merupakan salah satu bukti kepedulian serta kebersamaan UNG terhadap seluruh mahasiswanya. Segala sesuatu yang menjadi hak mahasiswa akan selalu dipenuhi oleh kampus sebagai bentuk tanggung jawab atas kepercayaan yang diberikan.
“Meski jumlahnya tidak seberapa, kami berharap dana ini dapat sedikit meringankan beban dari keluarga yang ditinggalkan. Dan Insya Allah mahasiswa bersangkuta dapat diberikan tempat yang layak disisi Allah SWT,” harap Fence seraya diamini civitas akademika UNG dan keluarga Febriyanto Hasan.
Fence berharap kepergian Febriyanto, tidak serta merta membuat hubungan silarutahmi antara UNG dan keluarganya menjadi terputus, melainkan dapat semakin mempererat lagi silarutahmi antar keduanya. (wahid)
Apel dalam rangkaian peringatan hari lahir UNG
.
Kegiatan UNG bersholawat dilaksanakan pukul 19.15 WITA.
.
Established
In
as STKIP N. Gorontalo
Student
body
from 27 province
Number of
Lecturers
from 85 majors
University
rank
at BLU Category
Keseluruhan
Hari Ini
Kemarin