KKP Tetapkan Desa Langgula Sebagai Kampung Nelayan Maju

Oleh: Rachmad Hidayah . 23 Desember 2022 . 20:56:43

Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia Menetapkan Kampung Cumi Desa Langgula Kabupaten Gorontalo sebagai Kampung Nelayan Maju.

Hal ini disampaikan oleh Direktur Pengelolaan Sumber Daya Ikan KKP Dr. Ir. Ridwan Mulyana, M.T.  pada Deklarasi Kampung Cumi Festival Sejuta Cumi 2022 yang digelar oleh Universitas Negeri Gorontalo dan warga desa Langgula  Kamis, (23/12).

“Kampung Nelayan Maju merupakan program integrasi seluruh program-program terkait  pemberdayaan dan perlindungan nelayan di dalam suatu kawasan yang kita sebut Kampung Nelayan Maju,” jelasnya. 

Lebih lanjut, ia menjelaskan KKP memiliki program bantuan baik itu kapal, alat tangkap, pendaratan ikan, pelabuhan, dan program untuk diversifikasi usaha nelayan yang relevan.

“Kita akan usulkan di tahun depan untuk Kampung Nelayan Maju di Desa Langgula,” ujarnya.

Agenda

9 September 2024

Apel Bersama Civitas Akademika UNG

Apel dalam rangkaian peringatan hari lahir UNG

23 Agustus 2024

Coaching dan Pelepasan Peserta UNG Mengajar Terintegrasi Membangun Desa

.

23 Mei 2024

UNG Bersholawat

Kegiatan UNG bersholawat dilaksanakan pukul 19.15 WITA.

23 Januari 2024

Lokakarya Penyusunan Rencana Kerja Program dan Anggaran UNG Tahun 2024

.

Established
In

1993

as STKIP N. Gorontalo

Student
body

22350

from 27 province

Number of
Lecturers

894

from 85 majors

University
rank

13

at BLU Category

Keseluruhan

0

Hari Ini

0

Kemarin

0