GORONTALO – Meriah dan semarak itulah gambaran suasana halaman Rektorat Universitas Negeri Gorontalo pada Sabtu malam, (22/9),. Seluruh civitas akademika UNG baik itu Dosen, Mahasiswa, Tenaga Kependidikan, Pensiunan dan masyarakat Gorontalo larut dalam kegembiraan memeriahkan malam ramah tamah Dies Natalis UNG ke-55.
Pada malam ramah tamah yang kental nuansa kebersamaan dan diselimuti hiruk pikuk kegembiraan, berbagai pementasan dihadirkan untuk menyemarakkan perayaan ulang tahun UNG ke-55. Mulai dari penampilan seni dan budaya seperti nyanyian dan tarian khas daerah di Indonesia, lantunan musik dan nyanyian oleh Dosen dan Mahasiswa, serta yang paling istimewa yakni penampilan grup band legendaries UNG yakni STKIP Big Band yang membawakan beberapa lagu lawas.
Rektor UNG prof. Dr. Syamsu Qamar Badu, M.Pd, dalam sambutannya mengungkapkan, bahwa parayaan malam ramah tamah dies natalis menjadi momen penting bagi UNG, untuk merayakan berbagai pencapaian dan prestasi yang ditorehkan UNG dalam beberapa tahun.“Beberapa tahun ini UNG telah menorehkan pencapaian membanggakan salah yang terbaik adalah pencapaian akreditasi A institusi. Berbagai pencapaian tersebut patut kita syukuri bersama, karena ini berkat kerja keras kita semua,” ungkap Rektor.
Dengan berbaurnya seluruh warga UNG dan masyarakat pada kegiatan ini, diharapkan akan semakin memperkuat silaturahmi antara warga UNG dengan seluruh masyarakat serta Pemerintah Daerah. “Dengan semakin kuatnya silaturahmi dapat menjadi spirit pendorong bagi UNG untuk bisa terus berkembang,” tandasnya. (wahid)
Apel dalam rangkaian peringatan hari lahir UNG
.
Kegiatan UNG bersholawat dilaksanakan pukul 19.15 WITA.
.
Established
In
as STKIP N. Gorontalo
Student
body
from 27 province
Number of
Lecturers
from 85 majors
University
rank
at BLU Category
Keseluruhan
Hari Ini
Kemarin