Fakultas Ekonomi dan Bisnis Berkomitmen Wujudkan Zona Integritas

Oleh: Abdul Wahid Rauf . 6 Agustus 2024 . 11:20:24

GORONTALO – Sebagai upaya meningkatkan kualitas pelayanan dan tata kelola yang baik, Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) UNG telah menyatakan komitmennya untuk mewujudkan pembangunan Zona Integritas (ZI).

Upaya tersebut ditunjukan FEB dengan memberikan pemahaman serta penguatan tentang peningkatan kualitas dan tata kelola yang baik kepada dosen dan tenaga kependidikan, melalui sosialisasi pembangunan zona integritas menuju WBK/WBBM.

“Integritas dan transparansi sangat penting dalam mengelola institusi pendidikan. Sebagai bagian dari upaya membangun tata kelola yang baik, kita perlu bersama-sama mewujudkan budaya kerja yang bersih dan profesional khususnya di FEB,” ungkap Dekan FEB Dr. Raflin Hinelo, M.Si.

Menurut Raflin terwujudnya zona integritas tidak hanya untuk mencapai predikat WBK/WBBM, tetapi untuk memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh civitas akademika khususnya kepada mahasiswa. Selain itu zona integritas juga sekarang sudah merupakan bagian dari IKU 9 sehingga penting untuk dimaksimalkan.

Rektor UNG melalui wakil rektor bidang kemahasiswaan dan alumni Prof. Dr. Muhammad Amir Arham, ME, menyampaikan hadirnya Zona Integritas akan lebih memaksimalkan kinerja sebagai Civitas Akademika dalam memberikan pelayanan kepada publik khususnya mahasiswa.

“Dengan adanya sosialisasi ini kinerja kita akan lebih kita maksimalkan, apalagi zona integritas ini sudah merupakan bagian dari IKU 9. Diharapkan penerapan zona integritas ini dijalankan dengan penuh sungguh-sungguh,” harap Amir.

Sosialisasi zona integritas menghadirkan narasumber dari pihak eksternal universitas yakni Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jendral Pembendaharaan Provinsi Gorontalo Adnan Wimbyarto, SE, MM,. Para peserta diberikan pemahaman mendalam mengenai standar dan kriteria untuk mencapai WBK/WBBM, serta strategi konkret yang dapat dilakukan di lingkungan FEB UNG. (**)

Agenda

9 September 2024

Apel Bersama Civitas Akademika UNG

Apel dalam rangkaian peringatan hari lahir UNG

23 Agustus 2024

Coaching dan Pelepasan Peserta UNG Mengajar Terintegrasi Membangun Desa

.

23 Mei 2024

UNG Bersholawat

Kegiatan UNG bersholawat dilaksanakan pukul 19.15 WITA.

23 Januari 2024

Lokakarya Penyusunan Rencana Kerja Program dan Anggaran UNG Tahun 2024

.

Established
In

1993

as STKIP N. Gorontalo

Student
body

22350

from 27 province

Number of
Lecturers

894

from 85 majors

University
rank

13

at BLU Category

Keseluruhan

0

Hari Ini

0

Kemarin

0