GORONTALO – Organisasi Dharma Wanita Persatuan Universitas Negeri Gorontalo (DWP UNG) telah resmi memiliki struktur organiasi yang baru untuk periode 2019-2023. DWP UNG akan dipimpin oleh dr. Ceci Wolok Karim, Sp.GK, yang dikukuhkan sebagai Ketua melalui rapat anggota dalam rangka serah terima dan pengesahan DWP UNG, Selasa (21/1).
Proses pengukuhan Ketua dan Pengurus DWP UNG dikukuhkan oleh Ketua DWP Provinsi Gorontalo dr. Nurinda Rahim, dengan disaksikan oleh Rektor UNG Dr. Eduart Wolok, S.T, M.T, beserta para Pimpinan Universitas dan para anggota DWP UNG.
Ketua DWP UNG dr. Ceci Wolok Karim, Sp.GK, mengaku pengurus dan anggota DWP UNG periode 2019-2023 akan siap mendukung kemajuan kampus. Upaya tersebut diwujudkan dengan menyusun program kerja sesuai dengan hasil Musyawarah Nasional, serta melaksanakan program kerja yang mendukung visi UNG unggul dan berdaya saing.
Menurutnya sebagai organisasi istri Aparatur Sipil Negara (ASN), DWP berkewajiban dalam membantu dan mendukung suami mengemban amanah melaksanakan tridharma Perguruan Tinggi. Diperlukan kerjasama, komitmen dan inovasi dari seluruh anggota agar kiprah organisasi DWP dapat memberikan kontribusi bagi kemajuan lembaga.
“Melalui organisasi ini istri ASN dapat menunjukkan kiprahnya secara aktif dalam memberikan kontribusi pemikiran, gagasan dan pandangan dalam tercapainya program DWP serta tercapainya visi dari UNG. Diharapkan seluruh anggota dapat mengemban amanah tersebut,” terang Ceci.
Sementara itu Rektor UNG Dr. Eduart Wolok, S.T, M.T, meminta kepada DWP UNG untuk dapat memposisikan diri sebagai mitra dari UNG. Karena sebagai bagian institusi, DWP tidak dapat terpisahkan UNG dan memiliki tanggung jawab yang sama dalam mendukung perkembangan Kampus.
“Selamat bekerja dan berkarya tunjukkan bawah Ibu-Ibu tidak hanya bisa mensupprot UNG, namun juga bisa member warna positif untuk mewujudkan UNG unggul dan berdaya saing,” harap Rektor. (wahid)
Apel dalam rangkaian peringatan hari lahir UNG
.
Kegiatan UNG bersholawat dilaksanakan pukul 19.15 WITA.
.
Established
In
as STKIP N. Gorontalo
Student
body
from 27 province
Number of
Lecturers
from 85 majors
University
rank
at BLU Category
Keseluruhan
Hari Ini
Kemarin