68 Mahasiswa Fatek Raih Gelar Sarjana

Oleh: Abdul Wahid Rauf . 26 April 2017 . 08:30:00

Hidayat: Kualitas dan Kuntitas Lulus Fatek Terus Meningkat

 

 

GORONTALO - Fakultas Teknik (Fatek) Universitas Negeri Gorontalo berhasil mengantarkan 68 mahasiswa di lingkungan, untuk merengkuh gelar sarjana diberbagai bidang ilmu. Pengukuhan keberhasilan dalam merengkuh gelar dilakukan melalui Yudisium Program Sarjana (S1), Selasa (25/4), di Aula Dharma Wanita UNG.

Pengukuhan keberhasilan meraih gelar sarjana oleh 68 mahasiswa tersebut, dilakukan oleh Dekan Fatek Moh. Hidayat Koniyo, ST, M.Kom, yang disaksikan seluruh Dosen di lingkungan Fatek.

Dekan Fatek Moh. Hidayat Koniyo, ST, M.Kom mengungkapkan, setiap tahunnya Fatek memiliki komitmen tidak hanya menggenjot kuantitas dari lulusan, namun juga kualitas yang dimiliki individu setiap lulusan. Capaian tersebut terlihat dari tren jumlah dan kualitas lulusan yang terus menunjukkan grafiik meningkat setiap tahunnya.

"Alhamdulillah setiap tahunnya kualitas maupun kuantitas lulusan kita terus menunjukkan peningkatan yang cukup signifikan. Karena hal ini merupakan salah satu komitmen kami dalam meningkatkan kualitas Fatek, melalui kualitas lulusan itu sendiri," ungkap Hidayat.

 

 

Dilihat dari kualitas lulusan yang diyudisium kali ini, Hidayat mengaku senang karena sebagian besar lulusan mampu menorehkan pencapaian indeks prestasi kumulatif (IPK) yang sangat memuaskan. Hal ini dibuktikan dengan hampir seluruh lulusan yang diyudisium mampu memperoleh IPK diatas 3.00.

"Ini menjadi salah satu wujud penjaminan mutu yang terus dilakukan oleh Fakultas. Dan berbagai peningkatan ini diharapkan tidak hanya dipertahankan namun juga terus ditingkatkan," terangnya.

Keberhasilan peningkatan kualitas badan kuantitas lulusan kata Hidayat, merupakan buah karya sesungguhnya dari seluruh Dosen. Karena tanpa adanya pembinaan dan polesan yang dilakukan Dosen-dosen terbaik yang dimiliki Fatek, pencapaian ini tidak akan bisa diraih. (wahid)

Agenda

9 September 2024

Apel Bersama Civitas Akademika UNG

Apel dalam rangkaian peringatan hari lahir UNG

23 Agustus 2024

Coaching dan Pelepasan Peserta UNG Mengajar Terintegrasi Membangun Desa

.

23 Mei 2024

UNG Bersholawat

Kegiatan UNG bersholawat dilaksanakan pukul 19.15 WITA.

23 Januari 2024

Lokakarya Penyusunan Rencana Kerja Program dan Anggaran UNG Tahun 2024

.

Established
In

1993

as STKIP N. Gorontalo

Student
body

22350

from 27 province

Number of
Lecturers

894

from 85 majors

University
rank

13

at BLU Category

Keseluruhan

0

Hari Ini

0

Kemarin

0